Yuk, Ngopi di Warkop Bariklana

Doa bersama : Memohon berkah dari ikhtiar Kopontren

QA, Yayasan – Setelah memiliki produk kopi “Bariklana”, Kopontren Al-Amien membuka warung kopi Warkop Bariklana yang resmi dilaunching pada Rabu (24/7) oleh Pimpinan dan Pengasuh Pondok Pesantren Al-Amien Prenduan, KH. Dr. Ahmad Fauzi Tidjani, MA Dalam sambutannya, Kiai kelahiran 1974 ini mengharap agar keberadaan Warkop Bariklana menambah nilai ibadah, bukan sebagai tempat nongkrong seperti kafe-kafe lain.

“Disini bisa dijadikan tempat diskusi dan kegiatan positif lainnya” ungkap Kiai lulusan Mesir ini.

Warkop Bariklana berada di area bisnis Kopontren Al-Amien Prenduan, depan kampus IDIA, merupakan unit usaha baru Pondok yang berdiri atas inisiasi Kopontren Al-Amien Prenduan bersama Yayasan Cheng Ho dan Asosiasi Eksportir Jawa Timur dengan diharapkan menambah sumber ekonomi bagi Pondok.

Pimpinan Pondok saat memberikan fatwa dan nasihat

“Kami berharap Warkop Bariklana tidak hanya ada di Prenduan saja, minimal bisa seluruh kabupaten di Madura ada Warkop Bariklan” Harap H. Isdarmawan Asrika, selaku Ketua Eksportir Jawa Timur yang juga diamini oleh H. Abdullah Nurawi, selaku Ketua Yayasan Cheng Ho Jawa Timur.

Launching yang dilaksanakan pada pukul 12.25 sampai 13.12 ini dihadiri oleh Para Kiai, Guru, Dosen dan Simpatisan Pondok menyisakan kesan positif. Salah satunya dari Fathorrahman, M.Pd. Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IDIA ini menuturkan bahwa keberadaan Warkop Bariklana merupakan salah satu infrastruktur Pondok yang mendukung ide Kampus Literasi bagi IDIA.

“Ini (warkop) sangat baik sekali, apalagi dekat dengan IDIA. Nanti para mahasiswa bisa mengadakan kegiatan disini” tambah Kepala BAAK IDIA sambil menikmati kopi Bariklana yang memiliki slogan kopinya para santri.

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *